In review product skin79

Skin79 Super Beblesh Balm review

Alhamdulillah akhirnya saya punya kesempatan untuk menulis tentang BB cream pertama yang telah saya gunakan kurang lebih sebulan terakhir. BB cream ini udah banyak banget di review sama beauty blogger dan kebanyakan hasil reviewnya positif. Karena penasaran dan kebetulan saya menemukan moment yang pas untuk membeli BB cream, akhirnya saya memnutuskan untuk membawa pulang si pink ini. Keep reading yaaa :D

Super+ Beblesh Balm Skin79-Pink


Skin79 merupakan salah satu brand asal korea yang mengeluarkan produk BB cream dengan berbagai varian, salah satunya adalah varian dengan kemasan warna pink ini yang ditujukan untuk mereka yang memiliki kulit normal cenderung berminyak. BB cream ini mengandung berbagai macam ekstrak tumbuhan diantaranya Aloe Barbadensis Leaf Juice yang berfungsi untuk mencegah kerusakan kulit dari sinar UV dan membantu stimulasi kolagen, Nelumbo Nucifera flower water yang dapat digunakan sebagai antioksidan, Camellia sinensis leaf extract sebagai anti-aging dan anti oksidan, dsb. Selain itu BB cream ini juga dilengkapi dengan SPF25 untuk melindungi kulit dari paparan matahari. 

BB cream ini dikemas di dalam tube berdiameter 4,5 cm dengan sistem pump, warna hot pink, tulisan BB dan Skin79 hologram, dengan bagian atas yang dapat digunakan sebagai kaca darurat. Dari segi penampilan, BB cream ini saya beri nilai 9 (range 1-10).

Swatches


Karena kemasannya pump jadi lebih mudah untuk mengambil isi sesuai dengan keperluan. Warnanya beige dan sedikit greyish. Aromanya harum dan tidak menyengat. Tidak oily dan langsung menyerap sehingga tidak meninggalkan rasa sticky ditangan. 


terlihat ya perbedaan sebelum dan sesudah menggunakan BB cream ini. Meskipun warnanya sedikit greyish, tapi tidak menimbulkan warna abu-abu tersebut setelah disapukan ke kulit. Daaann BB cream ini akan menyesuaikan dengan warna kulit kita meskipun cenderung sedikit lebih terang xp. BB cream ini light coverage, bisa menutup pori-pori, bekas jerawat, komedo dan cocok digunakan sehari-hari. Tidak disarankan untuk acara-acara formal yang butuh coverage yang lebih heavy, kenapa? karenaaa kurang nampol :D.

Hasil


ini penampakan sebelum dan sesudah saya menggunakan Skin79, kelihatan bangetkaann bedanya xp. Foto ini diambil di tempat yang sama yaaa, tidak menggunakan efek pencahayaan yang berbeda. Kulit wajah saya terlihat lebih mulus dan cerah dibandingkan dengan sebelum penggunaan. Iya kan? Iyain ajaaaa xp. Kekurangan BB cream ini adalah tidak tahan lama. Kurang lebih 4 jam sesudah pemakaian, saya harus re-apply karena minyak di T zone sudah mulai keluar, coveragenya juga semakin menipis :(. Selama ini saya hanya menggunakan BB cream aja, ngga ditambahin bedak lagi, jadi saya belum bisa membagikan mengalaman tentang ketahanan dan tingkat coverage BB cream ini jika dikombinasikan dengan bedak.

Where to buy this product? saya membeli Skin79 ini di Watson PIM 2. Di Gandaria City juga ada. Kalo males keluar, onlineshop yang menjual produk ini juga banyak, tapi tetap harus jeli memilih produk yang original dan tidak yaa.

Kesimpulan. Saya senang dengan produk ini! karena cocok dengan warna kulit saya dan efek yang dihasilkan sesuai dengan ekspektasi saya. Light coverage dan tidak cakey. Repurchase? Sure.

Tambahan tips bagi pemula yang ingin menggunakan BB cream : Jika produk ini bekerja dengan baik pada kulit saya, belum tentu hal yang sama terjadi pada anda, begitu juga sebaliknya. Sebaiknya langsung datang ke counter jika ingin membeli  supaya bisa mencoba terlebih dahulu produk tersebut apakah cocok dengan warna dan kondisi kulit anda atau tidak, karena akan sayang banget kalo udah beli ternyata hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan. OK, sekian dari saya, babay :D


Punya saran, kritik, dan pertanyaan? Please write down below
*hug*


~zahraynynadya~

Related Articles

0 comments:

Posting Komentar